Awal Baru Ikon Religius Gorontalo: BAZNAS Gorontalo Hadiri Groundbreaking Pembangunan Masjid Raya Gorontalo Islamic Center
12/12/2025 | Penulis: Humas Baznas Provinsi Gorontalo
Documentasi BAZNAS Provinsi Gorontalo
Bone Bolango — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Gorontalo turut hadir dalam pelaksanaan groundbreaking pembangunan Masjid Raya Gorontalo Islamic Center yang digelar di Desa Talulobutu, Kecamatan Tapa, Kabupaten Bone Bolango, pada Jumat (12/12/2025).
Acara ini menjadi momentum penting bagi masyarakat Gorontalo yang telah lama mengaspirasikan hadirnya rumah ibadah representatif dan megah di provinsi ini.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Gubernur Gorontalo, Bupati Bone Bolango, unsur Forkopimda Provinsi Gorontalo, Anggota DPR RI Dapil Gorontalo, pimpinan perguruan tinggi, Kakanwil kabupaten/kota, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta pimpinan OPD. Kehadiran berbagai unsur pemerintah dan masyarakat menandai kuatnya dukungan terhadap pembangunan masjid yang telah lama digagas oleh para gubernur sebelumnya.
Dalam sambutannya, Gubernur Gorontalo H. Gusnar Ismail menegaskan bahwa pembangunan ini merupakan kelanjutan dari aspirasi besar masyarakat Gorontalo yang selama bertahun-tahun menginginkan hadirnya sebuah Islamic Center sebagai pusat kegiatan religius dan peradaban umat.
“Tugas kita semua sekarang adalah melanjutkan pembangunan Islamic Center, dan insya Allah kita akan mulai perwujudannya pada hari ini,” ujar Gubernur.
Pada kesempatan yang sama, Gubernur juga resmi membuka media infaq sebagai sarana ibadah dan wadah masyarakat untuk berpartisipasi langsung dalam pembangunan Masjid Raya Gorontalo Islamic Center. Ia menegaskan bahwa pembangunan sepenuhnya mengandalkan donasi masyarakat.
“Pendanaan pembangunan Masjid Gorontalo Islamic Center ini sepenuhnya didukung oleh donasi dari masyarakat Provinsi Gorontalo,” tegasnya.
Gubernur Gusnar Ismail turut mengajak seluruh warga untuk kembali melanjutkan tradisi kebaikan yang telah dimulai oleh para pemimpin sebelumnya.
“Saya mengajak seluruh masyarakat Gorontalo untuk menyambung kembali inisiasi donasi infaq yang dulu pernah direncanakan oleh pejabat sebelumnya, baik melalui ASN maupun masyarakat umum,” ungkapnya.
BAZNAS Provinsi Gorontalo menyambut baik langkah ini dan siap berkolaborasi dalam upaya penguatan partisipasi masyarakat melalui jalur zakat, infaq, dan sedekah untuk kelangsungan pembangunan masjid yang akan menjadi ikon religius di Provinsi Gorontalo tersebut.
Berita Lainnya
Rakor Hari Kedua Fokus Bahas Strategi Penghimpunan dan Penyaluran ZIS-DSKL
BAZNAS Gorontalo Tandatangani MoU dan Serahkan Kartu NPWZ pada Pelantikan Ketua IDI Wilayah Gorontalo
Ketua BAZNAS Gorontalo Resmi Menutup Rakorda BAZNAS Provinsi Gorontalo dan Sulawesi Utara
BAZNAS Provinsi Gorontalo Salurkan Bantuan Sembako pada Peringatan HUT Provinsi Gorontalo ke-25
BAZNAS RI Siapkan 8.100 Paket Bantuan Logistik dari Sedekah Konsumen Alfamart untuk Warga Terdampak Bencana di Aceh, Sumut dan Sumbar
Rakor Daerah BAZNAS Se-Provinsi Gorontalo dan Sulut Tahun 2025 Resmi Dibuka oleh Pimpinan BAZNAS RI

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
